Monday 24 March 2014

Ini Dia Cara Efektif Cegah Kanker (II-Habis)

detail berita 
Terlelap (Foto: Google)
PENYAKIT kanker sudah tidak asing lagi di sebagian besar telinga orang Indonesia. Penyakit mematikan ini bisa disebabkan oleh berbagai hal, di antaranya gaya hidup tidak sehat.
Namun, kabar baiknya adalah kanker merupakan penyakit yang bisa dicegah. Berikut ini beberapa cara yang efektif mencegah kanker, seperti dilansir Time.



Konsumsi serat

Sebuah studi dalam the journal Clinical Nutrition mengatakan bahwa orang-orang yang makan serat sekira 17 gram per 1.000 kalori mengalami penurunan 19 persen risiko kanker ginjal dibandingkan mereka yang makan sedikit serat. Hal ini dikarenakan serat dapat menghalangi aliran racun penyebab kanker dari usus ke ginjal.

Berhenti mendengkur

Menurut sebuah studi di University of Wisconsin-Madison School of Medicine and Public Health, orang dengan sleep apnea hampir lima kali lebih mungkin untuk meninggal akibat kanker. Sleep apnea dapat menyebabkan kadar oksigen dalam darah darah mengendap, sehingga dapat menyebabkan tumor. Selain itu, hal tersebut juga dapat menumbuhkan pembuluh darah baru yang memberi energi untuk berkembang dan menyebar lebih cepat melalui aliran darah.

Berdiri satu sampai dua menit setiap jam

Meskipun Anda sudah rajin berolahraga, menurut American Institute for Cancer Research, risiko terkena kanker tetap ada. Oleh karena itu, mungkin Anda perlu mengatur alarm ponsel untuk mengingatkan Anda agar berdiri selama satu sampai dua menit setiap jam. Hal ini akan membantu memgurangi kadar molekul dalam tubuh Anda yang berkaitan dengan risiko kanker.

Peroleh vitamin D

Studi dalam the American Journal of Clinical mengatakan bahwa orang-orang dengan dilengkapi diet 1.000 IU vitamin D setiap hari menurukan risiko kanker sebanyak 77 persen selama 4 tahun. Vitamin D selain dari sinar matahari pagi, juga terdapat dalam ikan salmon, sarden, dan jamur shiitake.

Konsumsi kacang

Makan kacang setiap hari akan memberikan kandungan selenium yang sehat. Sebuah studi di Harvard menemukan bahwa konsumsi kacang berhubungan dengan 48 persen risiko lebih rendah terkena kanker prostat.
(tty)
Helmi Ade Saputra - Okezone 
Tahukah Anda " Obat Herbal Kanker "yang Ampuh Tanpa Effect Samping "
Info Lanjut : Klik Di Sini

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...